TIM PEMBANGUNAN RUMAH PERSEKUTUAN



Tiga Tahun Pembangunan Rumah Persekutuan

Syukur pada Tuhan

Hari ini, 15 Juli 2021, tepat 3 tahun sejak rumah persekutuan Perkantas Kupang mulai dibangun. 3 tahun yang lalu bertepatan dengan HUT Perkantas Kupang, juga dilakukan acara pelantikan Tim Pembangunan Rumah Persekutuan dan peletakan batu pertama sebagai tanda dimulainya pembangunan. Tuhan terus menyatakan kasih-Nya. Saat ini pembangunan tahap 1 sudah selesai dikerjakan. Hasilnya sudah ada 5 ruangan dan 3 toilet.

Setelah pembangunan tahap 1 selesai, pembangunan tahap dua sudah mulai direncanakan. Dalam pembangunan tahap 2 akan dilakukan pengerjaan tembok lantai dua dan pengerjaan atap. Untuk mengerjakan pembangunan tahap 2, TPRP membutuhkan dana kurang lebih 100-an jt. Sementara saat ini dana pembangunan yang ada senilai Rp. 43.046.433. TPRP bersama BOARD masih terus mengupayakan dana yang  ada agar bisa tercukupkan.

Pokok Doa:

  1. Doakan agar dana pembangunan bisa tercukupi

  2. Doakan agar TPRP diberikan kekuatan oleh Tuhan untuk mengerjakan pembangunan rumah persekutuan

 

Foto Pelatakan Batu Pertama Rumah Persekutuan Perkantas Kupang

Foto Kondisi Pemabngunan Lt. I

Foto Tangga samping ke Lantai II

Foto Pebangunan Lantai II